Karena entah kapan kita boleh kembali mengunjungi Jepang, saat melihat Furusato Izakaya di instagram, langsung ingin ke sana. Tempatnya keren, makanan terlihat enak dan harganya masih ok. Kami pun melakukan reservasi melalui whatsapp.
Kami memilih makan siang (mulai jam 11 pagi), dan saat tiba di Sudirman Suites Apartment, sempat bingung masuknya lewat mana. Ternyata lokasinya di belakang gedung.
![]() |
Furusato Izakaya belum buka saat kami datang |
Karena masih sepi foto-foto dulu di luar gedung, berasa deh kaya di Kyoto. Yang beda sih mungkin udaranya ya. Hehe.
Saat itu mendekati natal, jadi di luar restoran pun ada ornamen natalnya.
![]() |
Eksterior yang keren |
![]() |
Jakarta rasa Kyoto |
Saat dipersilahkan masuk, kami ijin foto-foto dulu. Termasuk ke ruang makan private dengan tatami. Interior nya memang maksimal ya, all the details remain us to Japan.
![]() |
Tatami room, cocok untuk satu keluarga |
![]() |
Karena berdua, kami mendapatkan duduk di area ini |
![]() |
View dari tempat kami duduk |
![]() |
Pojok yang dihiasi ornamen natal |
Kami memesan Saikoro Steak untuk sharing, dengan berat 300 gram. Dan asli ini enak banget. Tapi lain kali sih pesan Saikoro Steak dan salad aja kayanya udah cukup, enggak perlu pesan menu lain.
Mr.husband memesan lunch set menu Beef Curry. Sedangkan saya memesan ikan saba.
![]() |
Lunch set ikan saba milik saya |
![]() |
Dagingnya empuk, tebal dan so juicy |
Saikoro Steak-nya memang mahal Rp 300 ribu, namun menurut kami sangat worth it harganya. Sementara itu, menu set yang lain harganya Rp 85.000. Ok banget kan, untuk tempat sebagus ini.
Mau coba? Meluncur ke instagram mereka ya. Kabarnya mereka sekarang menyediakan outdoor dining area. Namun kami belum pernah berkunjung lagi.
Salam sehat selalu.
written on August 19, 2021
Follow our instagram @tesyasblog
No comments:
Post a Comment